Kali ini saya mau berbagi sedikit opini dan pengalaman tentang judul yang saya tulis. Ini bukan bermaksud membuat para pembaca down. Tapi ini adalah sedikit pemikiran saya berdasarkan apa yang saya lihat dan saya rasakan. Perkara benar atau tidak, tergantung masing masing orang yang merasakan.
Ini beberapa tandanya :
1. Bangun Siang
Saat bangun siang, otomatis kamu akan kaget dan terburu buru untuk menuju suatu perlombaan. Dan pada saat seperti ini terkadang kamu melupakan hal penting seperti belum menyiapkan peralatan yang dibutuhkan atau hal penting lainnya. Cara untuk mengatasi hal ini adalah dengan tidur gasik pada malam hari, pasang alarm atau mempersiapkan apa yang harus di bawa sejak H -1. Sehingga kejadian ini dapat diminimalisir.
2. Tidak Sarapan
Banyak orang yang menyepelekan hal ini dengan beragam alasan. Meskipun poin ini tidak terlalu penting bagi banyak orang, namun saya merasa poin ini sangat penting. Karena kalau tubuh tidak diisi energi, bagaimana bisa kita lebih bersemangat dan fokus. Jadi jangan lupa untuk makan, meskipun sedikit. Terutama orang yang akan mengikuti perlombaan menggunakan tenaga ataupun pikiran. Semuanya butuh energi.
3. Ada barang yang tertinggal
Ini paling penting, jangan sampai ada sesuatu yang tertinggal. Barang yang tertinggal merupakan simbol dari kekalahan. Karena mental kita sudah lemah untuk menyiapkan barang yang kita bawa, untuk meminimalisir hal ini sama seperti poin no 1 yaitu mempersiapkan pada saat H -1. Tetapi saya pernah mengalami barang yang tertinggal, tetapi saya tetap menang. Mungkin karena perlombaan yang saya mainkan adalah perlombaan beregu. Tapi keesokan harinya, saya dan teman teman kalah. Akhirnya dapat juara 3 bersama. Lumayan lah dapat pengalaman berharga.
Ada pepatah mengatakan "Permulaan yang baik merupakan setengah selesai dari pekerjaan." Jadi persiapan yang cukup merupakan poin penting dalam hal ini.
Saya cuma bisa menuliskan 3 saja, yang lainnya kalian bisa tulis dikomentar. Oh iya, saya merasa bila artikel ini hampir mirip dengan postingan saya beberapa waktu lalu dengan judul Tips dan Trik Mengikuti Perlombaan
Sekian dari saya, terima kasih.
Saat bangun siang, otomatis kamu akan kaget dan terburu buru untuk menuju suatu perlombaan. Dan pada saat seperti ini terkadang kamu melupakan hal penting seperti belum menyiapkan peralatan yang dibutuhkan atau hal penting lainnya. Cara untuk mengatasi hal ini adalah dengan tidur gasik pada malam hari, pasang alarm atau mempersiapkan apa yang harus di bawa sejak H -1. Sehingga kejadian ini dapat diminimalisir.
2. Tidak Sarapan
Banyak orang yang menyepelekan hal ini dengan beragam alasan. Meskipun poin ini tidak terlalu penting bagi banyak orang, namun saya merasa poin ini sangat penting. Karena kalau tubuh tidak diisi energi, bagaimana bisa kita lebih bersemangat dan fokus. Jadi jangan lupa untuk makan, meskipun sedikit. Terutama orang yang akan mengikuti perlombaan menggunakan tenaga ataupun pikiran. Semuanya butuh energi.
3. Ada barang yang tertinggal
Ini paling penting, jangan sampai ada sesuatu yang tertinggal. Barang yang tertinggal merupakan simbol dari kekalahan. Karena mental kita sudah lemah untuk menyiapkan barang yang kita bawa, untuk meminimalisir hal ini sama seperti poin no 1 yaitu mempersiapkan pada saat H -1. Tetapi saya pernah mengalami barang yang tertinggal, tetapi saya tetap menang. Mungkin karena perlombaan yang saya mainkan adalah perlombaan beregu. Tapi keesokan harinya, saya dan teman teman kalah. Akhirnya dapat juara 3 bersama. Lumayan lah dapat pengalaman berharga.
Ada pepatah mengatakan "Permulaan yang baik merupakan setengah selesai dari pekerjaan." Jadi persiapan yang cukup merupakan poin penting dalam hal ini.
Saya cuma bisa menuliskan 3 saja, yang lainnya kalian bisa tulis dikomentar. Oh iya, saya merasa bila artikel ini hampir mirip dengan postingan saya beberapa waktu lalu dengan judul Tips dan Trik Mengikuti Perlombaan
Sekian dari saya, terima kasih.
Komentar
Posting Komentar